Jumat, 07 Januari 2011

Jawaban Ujian Tengah Semester

Ujian Tengah Semester
PENGANTAR TEKNOLOGI INFORMASI

Nama         : DIDIN HERDIMAN
NIM           : 10861008

Jawaban Soal Bagian 1

1.    Definisi Teknologi informasi
Adalah seperangkat alat yang membantu anda bekerja dengan informasi dan melakukan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan.
Pengertian Teknologi Informasi
Adalah Ilmu yang berkaitan dengan seni atau sains dengan pengaplikasian pengetahuan saintifik ke praktis.
Teknologi informasi memiliki peran dan pengaruh yang sangat penting bagi kehidupan manusia dewasa ini diantaranya :
a.    TI memiliki efek besar dan dampak signifikan
b.    Struktur, manajemen organisasi, serta proses suatu kegiatan sangat dipengaruhi oleh TI

c.    TI mempengaruhi banyak aspek pekerjaan/organisasi
Teknologi informasi sangat dibutuhkan dan bermanfaat dalam berbagi bidang kehidupan manusia seperti pendidikan, ekonomi, kesehatan, kepolisian, dan didang-bidang lainnya saat ini tidak bias lepas dari teknologi informasi.

2.    PERANGKAT KERAS
Adalah bagian-bagian dari material komputer. Komponen-komponennya   mempunyai massa.
A.     PIRANTI INPUT
Adalah piranti yang berhubungan dengan peralatan untuk memasukkan data ke dalam sistem komputer (keyboard dan mouse)
1.      Keyboard
Keyboard adalah Alat input yang digunakan untuk mengetik informasi ke dalam komputer dan menjalankan berbagai intruksi atau perintah ke dalam komputer. Penciptaan keyboard komputer diilhami oleh penciptaan mesin ketik yang dasar rancangannya dibuat oleh Christopher Latham tahun 1868 dan banyak dipasarkan pada tahun 1877 oleh Perusahaan Remington.

Keyboard
komputer pertama disesuaikan dari kartu pelubang (punch card) dan teknologi pengiriman tulisan jarak jauh (Teletype). Tahun 1946 komputer ENIAC menggunakan pembaca kartu pembuat lubang (punched card reader) sebagai alat input dan output.

Bila mendengar kata “keyboard” maka pikiran kita tidak lepas dari adanya sebuah komputer, karena keyboard merupakan sebuah papan yang terdiri dari tombol-tombol untuk mengetikkan kalimat dan simbol-simbol khusus lainnya pada komputer. Keyboard dalam bahasa Indonesia artinya papan tombol jari atau papan tombol.


Pada keyboard terdapat tombol-tombol huruf A – Z, a – z, angka 0 - 9, tombol dan karakter khusus seperti : ` ~ @ # $ % ^ & * ( ) _ - + = < > / , . ? : ; “ ‘ \ | serta tombol-tombol khusus lainnya yang jumlah seluruhnya adalah 104 tombol. Sedangkan pada Mesin ketik jumlah tombolnya adalah 52 tombol. Bentuk keyboard umumnya persegi panjang, tetapi saat ini model keyboard sangat variatif.
Keyboard yang paling terkenal adalah keyboard QWERTY yang memiliki 101 buah key (tombol). Kebanyakan keyboard memiliki key yang disusun ke dalam bagian sebagai berikut :
A. Alphanumeric Key
B. Numerik Keypad
C. Function Key
D. Modifier Key
E. Cursor Movement Key.

Selain itu, dalam menggunakan aplikasi Ms. Office (khususnya MS. Word) ada beberapa tombol Keyboard yang mempunyai fungsi apabila dikombinasikan atau digabungkan dengan tombol lainnya, contoh seperti di bawah ini :
Ctrl + A = Select All
Ctrl + B = Bold
Ctrl + C = Copy
Ctrl + D = Font
Ctrl + E = Center Alignment
Ctrl + F = Find
Ctrl + G = Go To
Ctrl + H = Replace
Ctrl + I = Italic
Ctrl + J = Justify Alignment
Ctrl + K = Insert Hyperlink
Ctrl + L = Left Alignment
Ctrl + M = Hanging Indent
Ctrl + N = New
Ctrl + O = Open
Ctrl + P = Print
Ctrl + Q = Normal Style
Ctrl + R = Right Alignment
Ctrl + S = Save / Save As
Ctrl + T = Left Indent
Ctrl + U = Underline
Ctrl + V = Paste
Ctrl + W = Close
Ctrl + X = Cut
Ctrl + Y = Redo
Ctrl + Z = Undo
Ctrl + 1 = Single Spacing
Ctrl + 2 = Double Spacing
Ctrl + 5 = 1,5 lines
Ctrl + Esc = Start Menu
2.      Mouse
Mouse pada sebuah komputer mempunyai sebuah fungsi utama yaitu menggerakkan kursor. Nah biasanya kursor ini ber gambar sebuah anak panah. Kenapa di sebut dengan sebutan mouse? jawabannya adalah karena bentuknya mirip sekali dengan tikus, dalam bahasa inggris tikus adalah mouse, Mouse emperoleh nama demikian karena kabel yang menjulur berbentuk seperti ekor tikus.
3.      Trackball
Fungsinya sama persis dengan mouse, hanya tampilannya berbeda. Pada trackball, bola yang menggerakkan kursor/pointer berada diluar dan harus digerakkan oleh jari kita kearah yang kita inginkan. Jika badan mouse harus kita gerakkan seluruhnya diatas meja, badan trackball tetap diam ditempat. Seperti halnya keyboard dan mouse, trackball wireless juga telah ada di pasaran. Bermain game dengan trackball agak lebih sulit dibandingkan mouse.
4.      Light pen
Mirip bolpoin biasa, hanya ujungnya memiliki sensor elektromagnetik. Bisa digunakan untuk menulis, tetapi juga mampu membaca kode-kode khusus yang kemudian diterjemahkan oleh komputer.
5.      Digitizing table
6.      Touch screen
7.      Multi touch interaction
8.      Scanner
Digunakan untuk mengambil citra cetakan (gambar, foto, tulisan) untuk diolah atau ditampilkan melalui komputer. Ada dua jenis scanner, handy scanner (dipegang dan digerakkan dengan tangan), dan flatbed scanner (serupa mesin fotokopi).

9.      Camera digital
10.  Vidie
11.  Virtual reality Glove

B.     PIRANTI KELUARAN
Piranti keluaran atau output devise merupakan piranti keluaran hasil dari proses data atau program. Hasil keluaran tersebut dapat dibaca di layar monitor atau cetakan kertas. Hasil yang ditampilkan piranti keluaran dapat berupa teks, gambar, table, grafik bahkan foto. Ada beberapa macam piranti keluaran, yaitu :
1.      Monitor
Bentuknya mirip televisi dan berfungsi menampilkan proses dan hasil pekerjaan komputer. Monitor komputer jaman dulu hanya hitam putih atau monochrome (terkadang dengan tulisan hijau atau orange dan latar belakang hitam). Sekarang monitor hampir semuanya berwarna dan beresolusi tinggi, sehingga kualitas gambar yang dihasilkannya juga jauh lebih bagus. Untuk sat ini monitor computer terdiri atas beberapa jenis, di antaranya :
a.       Monitor tabung layar cembung
b.      Monitor LCD (Liquid Crystal Display)

2.      Printer
Priter adalah alat yang menampilkan data dalam bentuk cetakan, baik berupa teks maupun gambar atau grafik pada kertas. Printer biasanya terbagi atas beberapa bagian, yaitu picker sebagai alat pengambil kertas dari tray. Tray ialah tempat menaruh kertas. Tinta atau toner adalahalat pencetak sesungguhnya. Perbedaan toner dan tinta ialah perbedaan system.Toner atau laser butuh pemanasan, sedangkan tinta atau inkjet tidak butuh pemanasan.
Digunakan untuk mencetak hasil proses komputer keatas kertas sehingga bisa dibaca. Ada tiga jenis printer yang dikenal luas yaitu :
1.      dot-matrix printer
Bekerja dengan cara hentakan. Jenis printer ini menghentakkan tinta pada karbon untuk membentuk karakter pada kertas.
2.      inkjet printer
Printer ini bekerja dengan caramenyemprotkan cairan tinta ke kertas.
3.       laser printer
Jenis printer yang menghasilkan cetakan yang baik dengan kecepatan tinggi.
Berdasarkan fungsinya, perangkat keras komputer dibagi menjadi :
     1) Input divice (unit masukan) terdiri dari keyboard dan mouse
2) Process device (unit Pemrosesan) terdiri dari microprocessor (ALU, Internal  Communication, Registers dan control section), Unit pemrosesan sentral (CPU)/Perangkat keras: Prosesor
3) Output device (unit keluaran) terdiri dari monitor dan printer, Storage external memory terdiri dari harddisk, Floppy drive, CD ROM, Magnetic tape 4) Backing Storage ( unit penyimpanan) terdiri dari memori RAM dan ROM 5) Periferal ( unit tambahan) atau sebagai komponen yang belum ada atau tidak ada sebelumnya. Komponen Periferal ini contohnya : TV Tuner Card, Modem, Capture Card.

3.A. PERANGKAT LUNAK
-        Program yang berisi instruksi atau perintah untuk melakukan proses pengolahan data
-        Salah satu unsur komputer yang berperan penting dalam memproses data atau memecahkan masalah
B.PROGRAM SYSTEM
-        Hardware (Perangkat  Keras)
-        Software (Perangkat Lunak)



C. PROGRAM APLIKASI
 adalah Program yang digunakan khusus untuk tujuan tertentu atau program yang biasa dipakai oleh pemakai untuk melakukan tugas-tugas yang spesifik, contoh :
PC Software Characteristics
         User-friendly
         Easy
         Intuitive
         Minimum training and documentation needed to use
Software Types Packaged or Commercial
         Sold in stores, catalogs, or downloadable from the WWW
         Purchased from software publishers
         Must be installed
        Standard or custom installation
        The setup process copies some of all of the software to the hard disk
        May require the CD-ROM to be in the drive to run
Contoh perangkat lunak yang ada dipasaran misalnya microsof word, microsof eksel, anti virus, dan sebagainya.

TUGAS POSTING KE-6

Nama              : DIDIN HERDIMAN
NIM                : 10861008

TUGAS POSTING KE-6

1. PROGRAM APLIKASI (APLICATION PROGRAM)

Program Aplikasi (Application Program) adalah software yang dirancang khusus untuk kebutuhan-kebutuhan tertentu.
Berdasarkan kebutuhannya program aplikasi di bagi menjadi :

a.      Word Processing merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolahan kata, contohnya Word Star, Word Perfect dan Microsoft Word. Aplikasi ini membantu kita dalam membuat dokumen surat, karya tulis



b.      Spreadsheet merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolahan angka, contohnya Lotus, Quattro dan Microsoft Execel.



c.       Presentasi merupakan aplikasi yang berorientasi untuk mempresentasikan makalah, contohnya Microsoft PowerPoint dan Macromedia Flash.



d.      Database merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolahan data, contohnya dBase III+, Microsoft Access.



e.       Desktop Publishing merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolahan gambar (desain grafis), contohnya Ventura, CorelDraw dan Photoshop.



f.       Multimedia merupakan aplikasi yang dapat digunakan dengan beberapa media baik melalui komputer, PDA, dan handphone, contohnya Winamp, Real Player.



g.      Internet merupakan aplikasi yang digunakan untuk membantu dalam pencarian aplikasi informasi dan komunikasi melalui jaringan internet, seperti Internet Explorer, Mozilla Fire Fox dan chat.




h.      CAD (Computer Aid Design) merupakan aplikasi yang berorientasi pada pengolahan rancangan kontruksi mesin ataupun bangunan, contohnya AutoCAD





2. PROGRAM BANTU (UTILITY)

Program Bantu (Utility) adalah software yang berfungsi sebagai aplikasi pembantu dalam kegiataan yang berhubungan dengan komputer, misalnya memformat disket, mengkopi data, mengkompres file.
Software ini diantaranya adalah :


a.      Norton Utility (Norton Commander, Norton Disk Doctor)
Norton Commander merupakan utility dalam mengelola file yang memberikan kemudahan dalam mengkopi file, membuat folder.
Norton Disk Doctor merupakan utility yang dapat membantu mengecek harddisk atau disk yang rusak dan memindah sektor-sektor yang rusak untuk tidak digunakan lagi



b.      WinZip, aplikasi ini sangat berguna untuk mengkompres file. Mengkompres adalah mengubah ukuran file yang besar menjadi kecil, sehingga ketika akan membackup file tidak memakan ruang memori yang besar.



c.       Norton Ghost, aplikasi ini membantu kita untuk membackup harddisk secara keseluruhan termasuk software sistem operasi dan aplikasi dan membackup partisi. Dengan norton ghost anda tidak perlu repot-repot untuk menginstal harddisk kosong, harddisk yang dikopi melalui norton ghost menjadi sama seperti harddisk sumbernya.



d.      Antivirus, merupakan software utility yang membantu untuk memberikan keamanan komputer terhadap serangan virus.